Halo - halo ketemu lagi kitaaa , Sekarang kami mau membahas tentang Cara Menjaga Kebersihan Lingkungan Sekolah terutama di dalam kelas
Cara - caranya adalah :
1. Membuang sampah pada tempatnya
Kebanyakan masyarakat Indonesia masih kurang menyadari pentingnya membuang sampah pada tempatnya .
Maka dari itu kita sebagai generasi penerus bangsa harus dapat memberi contoh yang lebih baik kepada masyarakat Indonesia.
2. Menghapus papan tulis
Sebetulnya menghapus itu gampang ko , tapi kenapa masih ada beberapa anak yang malas hanya untuk menghapus papan tulis
3. Menyapu Ruang Kelas
Nih , pasti semua anak relatif malas kan kalau disuruh sapu - sapu? , apalagi kalau sampah yang ada di kelas banyak bangett . iya ga sih? hahaha.
Sebetulnya kalau kalian menyapu itu kan ada untungnya . Kegiatan belajar mengajar kalian kan menjadi lebih nyaman
4. Membuka Jendela di pagi hari
Sebetulnya ini hal sepele , tapi pikir aja kalau jendela ga dibuka kelas pasti jadi kerasa sumpek banget kann hehehe
5. Tidak mencoret - coret meja
Siapa yang suka coret - coret meja saat bosan dalam pelajaran?
mungkin buat kita itu menyenangkan tapi efeknya kita jadi merasa kalau kelas kita kotor , padahal kan cuman meja kamu aja yang kotor .
Kalau menjaga lingkungan sekolah antara lain :
1. Menyiram tanaman yang ada di depan kelas setiap hari
Di sekolah kami yaitu SMP Waringin , di beberapa kelas di depannya dihiasi dengan tanaman sehingga terasa sejuk . Dan cara kita menjaganya dengan menyiram tanaman itu .
2. Membuang sampah pada tempatnya
Kalimat ini sih sudah tidak asing lagi bagi kita yang suka membuang sampah pada tempatnya . Di SMP Waringin itu disediakan 4 tong sampah .
- Organik
- Kertas
- Plastik
- Botol
Kenapa dibagi jadi sebanyak itu sih?
Agar karyawan di SMP Waringin dapat lebih mudah memilah sampahnya .
Segitu aja dul dari kami Semoga membantu ^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar